Musyawarah Daerah (Musda) XVI Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kalimantan Selatan (Kalsel) digelar di Hotel Rattan Inn, Senin (16/12/2024).
Acara ini menjadi momentum penting bagi pengusaha muda di Kalsel untuk menguatkan konsolidasi organisasi dan merumuskan program strategis.
Ketua Umum (Ketum) Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI, Akbar Himawan Buchari, yang diwakili Ketua Bidang Organisasi, Keanggotaan, dan Kaderisasi (OKK) BPP HIPMI, Tri Febrianto Danu, menyampaikan harapannya agar Musda berjalan lancar.
“Musda bukan hanya tentang memilih ketua umum, tetapi juga merumuskan program kerja yang sinergis dengan berbagai pihak. Fokus utama HIPMI saat ini adalah pada tiga program strategis, yaitu ketahanan pangan, energi, dan program bedah rumah untuk tiga juta unit,” ujarnya
Tri Febrianto juga menyampaikan, musda kali ini hanya ada calon tunggal untuk posisi Ketua Umum HIPMI Kalsel.
“Di HIPMI, ada tradisi ‘bertanding untuk bersanding’, yang artinya keputusan biasanya tercapai melalui musyawarah mufakat. Kami yakin siapa pun yang terpilih merupakan yang terbaik dari yang baik,” tambahnya.
Ketua Umum BPD HIPMI Kalsel, Rendy Djaldy Bimantara, juga berharap kepemimpinan berikutnya dapat melanjutkan program-program yang telah dirintis.
“Calon ketua umum kita kali ini adalah sekretaris umum saya. Besar harapan saya, kepemimpinan baru bisa bersinergi dengan pemerintah untuk melanjutkan program-program strategis,” ungkap Rendy.
Sementara itu, Putra Qomaluddin Attar Nurriqli, calon tunggal Ketua Umum HIPMI Kalsel, menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kolaborasi dan koordinasi organisasi.
“Kami ingin HIPMI menjadi motor penggerak ekonomi daerah yang selaras dengan program pemerintah. Dengan semangat baru, kami optimis HIPMI Kalsel akan semakin terdepan,” ujarnya. Adm [IK]