25.6 C
Banjarbaru
Thursday, November 21, 2024
spot_img

Ratusan Penumpang KM Niki Sejahtera Sandar di Pelabuhan dengan Selamat

Insiden Kebakaran yang menimpa Kapal Motor (KM) Niki Sejahtera, Kamis, (1/8/2024) di perairan Masalembu kini telah padam. Ratusan penumpang dan anak buah kapal (ABK) sudah tiba di dermaga Trisakti, Jumat (2/8/2024).

Seluruh penumpang kapal dinyatakan selamat saat dievakuasi menggunakan Kapal Navigasi (KN) Singa Laut Bakamla.

Sebanyak 125 dengan rincian 44 ABK, 76 penumpang di tambah 5 penumpang lainnya yang diduga keluarga dari para kru kapal.

Komandan Bakamla KN Singa Laut 402, Letnan Kolonel (Letkol), M. Ritaudin mengatakan, 1 ABK KM Niki Sejahtera mengalami luka bakar, sementara 2 korban penumpang lainnya mengalami trauma dan sesak napas.

“Terdapat 1 orang mengalami luka bakar, satunya lagi mengalami struk ringan atau trauma, dan ada juga yang mempunyai penyakit bawaan yaitu asma satu orang,” ujarnya usai evakuasi.

Kini, para ketiga korban tersebut sudah di bawah rumah sakit yang berbeda di Kota Banjarmasin, yakni RSUD Anshari Saleh dan Rumah Sakit TPT Soeharsono.

Penyebab terbakarnya kapal disebabkan oleh salah satu mobil milik penumpang yang berada di car deck lantai 2 kapal.

“Penyebabnya adalah mobil milik penumpang yang terbakar, kapal tersebut membawa 25 Truk besar, 6 truk sedang, 7 mobil dan 8 motor,” ujarnya

Ia membeberkan, sebelum evakuasi pihaknya mendapatkan informasi bahwa KM Niki Sejahtera rute Surabaya menuju Banjarmasin mengalami kebakaran di perairan Masalembo yang diakibatkan oleh Kebakaran dack kendaraan.

“Pada jam 14.00 waktu itu saya mendapatkan informasi dari km MP Meratus bahwa telah terjadi kebakaran di KM Niki Sejahtera dan saya pun mengkoordinasikan ke pusat bakamla dan meminta izin ke kepala zona tengah, kebetulan kapal kami singa laut berada di wilayah zona tengah setelah mendapatkan izin kami langsung ke titik lokasi untu melaksanakan evakuasi,”

Untuk okasi kebakaran kapal berada di posisi utara selatan Masalembu dengan Koordinat : 5°11’9.24″S – 113°44’8.22″E.

“Setelah di evakuasi, para korban telah diserahkan oleh tim kesehatan untuk diberikan perawatan medis dan dikembalikan kepada keluarganya,” paparnya.

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles