30 C
Banjarbaru
Saturday, April 19, 2025
spot_img

BRI RO Banjarmasin Perkuat Sinergi dengan Media Melalui “Berbagi Bersama Sahabat Pers”

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Regional Office (RO) Banjarmasin kembali mengadakan kegiatan “Berbagi Bersama Sahabat Pers” di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, Senin (24/3/2025). Acara ini menjadi wujud apresiasi BRI terhadap insan pers yang berperan dalam menyebarluaskan informasi akurat dan membangun.

Dalam kegiatan tersebut, BRI menyalurkan paket sembako kepada jurnalis sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi mereka dalam mendukung literasi keuangan dan perbankan di masyarakat.

Regional CEO BRI Banjarmasin, Novian Supriatno, menegaskan bahwa media memiliki peran strategis dalam memberikan informasi kepada masyarakat, terutama dalam edukasi finansial.

“Kami sangat mengapresiasi peran sahabat pers yang menjadi mitra strategis dalam menyampaikan informasi. Melalui kegiatan berbagi ini, kami berharap hubungan baik yang telah terjalin semakin erat dan memberikan manfaat bagi semua pihak,” ujar Novian.

Sebagai bank yang terus berkomitmen terhadap keberlanjutan informasi yang sehat dan terpercaya, BRI akan terus bersinergi dengan berbagai pihak, termasuk insan pers. Dengan semangat “Memberi Makna Indonesia”, BRI menghadirkan berbagai program yang bermanfaat bagi masyarakat.

Selain itu, dalam menghadapi periode libur Lebaran, BRI memastikan layanan e-Channel tetap berjalan optimal melalui program Gesit RAFI (Gerakan E-Channel Siaga Terpadu Ramadan dan Idulfitri). Berbagai fasilitas seperti EDC, ATM, BRILink, dan CRM telah dipersiapkan agar nasabah tetap dapat bertransaksi dengan nyaman.

Keberadaan aplikasi BRImo juga semakin memudahkan nasabah dalam melakukan berbagai transaksi kapan saja dan di mana saja tanpa harus mengunjungi kantor cabang. Dengan satu genggaman, nasabah bisa melakukan transfer, pembayaran, pembelian, dan berbagai layanan perbankan lainnya secara praktis. *As [IK]

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles