Kepala Cabang Bank Syariah Indonesia (BSI) KCP Banjarmasin Sentra Antasari, Denny Rahmat, menyatakan komitmen penuh BSI dalam mendukung pelaksanaan Family Gathering Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Banjarmasin yang digelar di Kabupaten Banjar, Minggu (21/12/2025).
Dalam sambutannya, Denny Rahmat menyampaikan bahwa kehadiran BSI pada kegiatan tersebut merupakan wujud nyata dukungan terhadap penguatan silaturahmi dan kebersamaan masyarakat, khususnya keluarga besar KKSS Kota Banjarmasin.

“Alhamdulillah, meskipun di tengah hujan yang insya Allah menjadi berkah, kami dari Bank BSI Banjarmasin siap membantu dan mendukung agar kegiatan family gathering pada hari ini berjalan sukses serta semakin mempererat silaturahmi kita semua,” ujar Denny Rahmat.
Ia menegaskan bahwa BSI tidak hanya hadir sebagai sponsor pendukung kegiatan, tetapi juga berkomitmen memberikan berbagai layanan dan fasilitas perbankan yang dapat dimanfaatkan oleh peserta kegiatan.

“Kami membuka ruang konsultasi produk bagi Bapak dan Ibu, mulai dari tabungan, khususnya tabungan haji, hingga produk yang saat ini sangat diminati, yakni tabungan emas dan pembiayaan emas sebagai salah satu bentuk investasi syariah,” jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut, BSI juga menghadirkan program khusus bagi peserta kegiatan berupa cashback bagi 10 orang pertama yang membuka tabungan emas.

“Bagi 10 orang pertama yang membuka tabungan emas dengan setoran awal minimal Rp50.000 dan melakukan aktivasi BSI Mobile (Byond), insya Allah akan mendapatkan cashback sebesar Rp50.000. Tabungan emas ini bisa digunakan untuk transaksi jual beli maupun investasi jangka panjang,” tambahnya.
Denny Rahmat berharap kehadiran BSI dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan pemahaman dan pemanfaatan produk keuangan syariah secara optimal.

“Kami berharap layanan dan program yang kami tawarkan hari ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin, serta turut mendukung kesejahteraan ekonomi keluarga besar KKSS Kota Banjarmasin,” tutupnya.

Kegiatan family gathering KKSS Kota Banjarmasin tersebut berlangsung dalam suasana hangat, penuh kebersamaan, dan semangat kekeluargaan, sekaligus menjadi momentum kolaborasi antara komunitas dan lembaga keuangan syariah dalam membangun literasi dan inklusi keuangan masyarakat. As![]()









